Rabu, 14 Juli 2010

cara membuat tubuh terlihat tinggi

Memiliki tubuh mungil dan kecil mungkin dapat menimbulkan kurang percaya diri. Untungnya ada trik yang bisa dilakukan agar terlihat lebih tinggi.

Jika Anda memiliki tubuh yang pendek, ada beberapa hal yang dapat membantu Anda agar dapat terlihat lebih tinggi.

Postur
Postur yang baik dapat memberikan banyak keuntungan fisik. Perbaiki postur tubuh Anda dengan berlatih duduk tegak di kursi dan melakukannya sepanjang waktu duduk. Selain itu Anda juga dapat berlatih dengan cara berdiri tegak lurus, lalu tempelkan kepala, pundak, bokong dan tumit pada dinding. Disaat yang sama, gunakan otot Anda untuk menarik leher, pinggang dan lutut dan meminimalkan jarak antara tubuh dan dinding. Latihan ini dapat membantu Anda meluruskan bentuk tubuh dan memberikan kesan tinggi daripada tinggi Anda sebenarnya.

Gaya rambut
Gaya rambut pendek yang menipis pada bagian bawah akan memberi kesan Anda lebih tinggi.

Pakaian
Hindari pakaian dengan motif garis horizontal dan pilih garis vertikal untuk terlihat langsing dan tampak lebih tinggi. Hindari juga memakai pakaian yang longgar (baggy) karena akan menonjolkan tubuh pendek.

Sepatu
Menggunakan sepatu hak tinggi wajib hukumnya. Stilleto dengan hak tipis dan tinggi akan dapat mendongkrak tinggi dan postur tegap dengan instan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar